FOKUSMALANG - Arema FC memastikan sudah melakukan kontrak dengan sebagian
besar pemain mereka untuk musim 2017/2018, khususnya para pemain lokal yang
selama ini sudah mengikuti pra musim bersama tim asuhan Coach Aji Santoso ini.
Kepastian kerangka tim Arema sudah terbentuk, ditegaskan
oleh Manajer Umum mereka Rudy Widodo. Menurut pria berkaca mata ini, hingga
Minggu, (15/01/17) sudah 80 persen lebih pemain dari musim lalu yang telah
setuju meneken kontrak baru dengan klub berjuluk Singo Edan ini.
“Masalah kontrak pemain sudah hampir beres. Ya, kira – kira 80-an
persen lah dari pemain yang sudah setuju untuk mengarungi Liga Super bersama
kami. Tinggal beberapa pemain yang masih liburan. Saya kira bukan masalah
karena liga juga baru berjalan Maret,” kata Rudy kepada Fokus Malang.
Hanya saja Rudy masih enggan untuk memberitahukan secara
detail, siapa – siapa saja yang telah mebubuhkan tanda tangan kontrak baru
bersama Singo Edan. Dari pantauan Fokus Malang, sejumlah pemain lokal yang
selama ini intens berlatih memang dalam dua hari terakhir melakukan negosiasi
kontrak di Kantor Arema.
Bila mengacu pada kata – kata Rudy, maka pemain –pemain yang
belum melakukan kontrak dengan Arema antara lain, Cristian Gonzales, Esteban
Vizcarra, Raphael Maitimo, Hamka Hamzah dan juga Kurnia Meiga Hermansyah.
“Mereka (yang belum kontrak) memang masih liburan. Tapi nanti
setelah tiba di Malang akan kami sodori kontrak baru, sesuai dengan rekomendasi
pelatih. Khusus Meiga, kami belum sodorkan draft kontrak karena yang
bersangkutan masih dalam masa berkabung, mungkin nanti setelah 7 harian nya AK
(Achmad Kurniawan),” jelas Rudy.
Terkait dengan pemain anyar khususnya asing, Rudy
menjanjikan pada pekan –pekan ini akan tiba beberapa muka baru untuk bisa
mengisi slot pemain asing di Arema FC yang masih kosong.
“ada 2-3 pemain dalam minggu depan ini yang tiba di Malang,
mereka ada asing ada juga lokal. Pokoknya nanti pertengahan Februari kami
menargetkan komposisi tim sudah terbentuk,” ujarnya.
Sebelumnya, Arema FC sudah dipastikan kehilangan dua pemain
asing buruan mereka, yakni bek asal Argentina Mauricio Mazzetti dan playmaker
Faysal Shayesteh.
Mazzetti dipastikan tidak akan ke Malang karena sudah bergabung
dengan klub Peru, sedangkan Faysal yang sudah menjalani trial beberapa hari,
juga gagal bergabung karena ketidakcocokan nilai kontrak.