Huhah! Menikmati Sensasi Pedas Nikmat, Masakan Pedas Warung Tangkilsari


FOKUSMALANG - Wilayah Malang Raya memang identik dengan wisata. Meski begitu penjelajahan kuliner di daerah yang terdiri dari tiga kota dan kabupaten ini pun tak kalah seru nya. Salah satunya adalah kuliner berkarakter pedas.
Berbicara mengenai kuliner pedas di Malang Raya, rasanya kurang lengkap jika tidak membahas warung yang satu ini. 
Walau lokasi nya, jujur sama sekali tidak startegis dan ‘agak’ bersembunyi, namun  warung satu ini tetap jadi tujuan bagi banyak orang untuk mencicipi sensasi mandi keringat karena rasa pedas nan menggigit di lidah, namun nikmat.
Berada di jalan penghubung antara Kota  Malang dan Bululawang (Kabupaten Malang), setiap hari Warung Pedas Tangkilsari ini tidak pernah sepi diserbu oleh penggemar makanan pedas. Hidangan yang disajikan di warung ini juga sangat beragam baik dari bahan maupun tingkat kepedasan yang disajikan.
Sebagai ciri khasnya nya, terdapat berbagai olahan ikan baik laut maupun tawar, serta ayam dan mentog yang menjadikan warung ini terkenal karena kelezatannya.
Rasa pedas yang disajikan dari masing-masing masakan di warung ini tidak hanya sekedar menyengat di lidah saja namun juga diimbangi oleh rasa lezat dari bumbu khas Jatim yang membuat ketagihan.

Berbagai masakan pedas yang disajikan di warung ini antara lain, tuna pedas, lele pedas, nila pedas, krengsengan pedas, menthog pedas, serta berbagai hidangan lainnya. Banyaknya varian ikan yang disajikan menjadikan jenis hidangan ini andalan dari warung ini selain rasa khas pedas yang mereka miliki
Jika memang tidak kuat pedas, warung ini juga menyajikan menu serupa namun dengan bumbu yang tidak terlalu pedas jadi jangan khawatir.
Namun tentu saja bagi pecinta masakan pedas di Malang, warung ini harus dikunjungi karena kelezatannya bisa membuat kamu mandi keringat sambil tersenyum bahagia.
Nah, sebagai imbangan dari serbuan rasa pedas, anda juga bisa menikmati kesegaran dar es manado yang juga disajikan di warung sederhana ini. Rasa legit dari campuran kelapa muda, dan jus sirsak, seperti mampu menjinakkan rasa pedas menggigit dari masakan khas Tangkilsari.

Lokasi dari warung ini sendiri sebenarnya cukup jauh dari pusat kota Malang. Jika dari arah GOR Ken Arok, kamu bisa langsung mengikuti jalan ke arah Selatan.
Setelah keluar dari kota Malang, nanti jika sampai di desa Tangkilsari, kecamatan Tajinan kamu akan menemukan sebuah warung yang cukup ramai di sebelah kiri jalan.
Dari pusat kota Malang, tempat ini sendiri bisa dicapai dalam waktu tempuh 30 menit. Namun tentu saja jarak tempuh yang cukup jauh tersebut akan sebanding dengan kelezatan masakan yang dirasakan.
Bagaimana pembaca, anda siap merasakan sensasi pedas dan nikmat khas Tangkilsari ini?


Share this

Related Posts

Previous
Next Post »