Arema FC: Manajemen Sudah Kantongi Nama -Nama Pemain Yang Akan Dilepas, Ini Dia Bocorannya


FOKUSMALANG.COM - Teka –teki siapa – siapa pemain yang akan tersingkir dari tim Arema FC pada putaran kedua Liga 1, sedikit demi sedikit mulai terungkap. Manajemen mulai membuka pemain –pemain seperti apa yang tidak akan lagi mendapatkan tempat di Liga 1 musim ini.
Hal tersebut disampaikan oleh Manajer Arema FC, Ruddy Widodo. Bahkan Ruddy menyebut saat ini ia sudah mengantongi nama – nama pemain yang akan dirombak pada bursa transfer paruh musim ini.
“Nama –nama pemain sudah kita kantongi. Sebenarnya saya sih inginnya segera diumumkan. Namun Coach (Aji Santoso) suruh saya sabar, minimal sampai seusai laga tandang lawan Semen Padang,” kata Ruddy saat ditemui fokusmalang.com di Lapapangan Abdurahman Saleh, Selasa (18/07).
Meskipun belum mau menyebutkan nama – nama secara detail, namun Ruddy menyampaikan bahwa pemain yang tak lagi membela Arema di putaran kedua nanti mencakup dua kriteria. Yang pertama adalah pemain yang dianggap minim kontribusi, dan yang kedua adalah pemain yang selama ini menit bermainnya sangat minim.
“Ada beberapa pemain. Kalau nama jelas saya ga bisa sebut. Tapi yang pasti pemain berharga mahal, namun kontribusi nya minim, bahkan mengecewakan akan kita lepas. Begitu pula dengan pemain yang jarang mendapatkan kesempatan untuk turun laga. Sepertinya merata ya, mulai dari belakang ke depan, tai kita lihat saja nanti,” imbuh pria berkaca mata ini.
Hanya saja Ruddy menegaskan bahwa di tengah musim ini, opsi terbaik adalah dengan meminjamkan pemain. Karena hal ini menjadi win –win solution bagi semua pihak. Sehingga nanti, rata –rata pemain yang dilepas Arema di tengah musim akan berstatus pemain pinjaman.
“Saya kira opsi peminjaman adalah pilihan terbaik, klub asal tidak kehilangan assetnya, pemain tetap mendapatkan menit bermain dan gaji mereka, klub peminjam bisa mendapatkan pemain yang mereka inginkan dengan harga yang tidak mencekik. Namun tentu skema peminjaman ini tetap tergantung pemain itu sendiri, mereka mau atau tidak dipinjamkan,” papar Ruddy.


Share this

Related Posts

Previous
Next Post »