FOKUSMALANG.COM - Arema
FC musim ini memiliki perjalanan prestasi yang naik turun di kompetisi kasta
tertinggi Indonesia, Liga 1. Meskipun begitu, ternyata hal tersebut tidak
menyurutkan minat klub – klub lain dalam meminati pemain dari tim asal Malang
Jawa Timur ini.
Kepada
fokusmalang.com, Manajer Umum Arema FC Ruddy Widodo mengakui bahwa pihaknya saat ini
kebanjiran proposal peminjaman pemain Singo Edan dari berbagai klub, baik itu
Liga 1 maupun Liga 2.
“Kita
di transfer paruh musim ini terima banyak proposal peminjaman (pemain) memang.
Dari Liga 2 ada tiga klub, sedangkan dari Liga 1 ada dua tim. klub – klub ini
sangat berminat untuk memakai tenaga pemain kita,” papar Ruddy.
Siapa
– siapa saja pemain yang diminati? Soal yang satu ini Ruddy belum bisa
membeberkan. Lantaran masih harus berdiskusi dengan pelatih dan pemain itu
sendiri.
“Nama
–namanya kami belum bisa buka. Karena belum tentu juga proposal mereka bisa
deal. Lantaran hal ini juga bergantung bagaimana pelatih dan pemain itu sendir,
apakah sreg atau tidak dipinjamkan,” imbuhnya.
Ruddy
menambahkan pemain – pemain yang diminati tersebut, terbilang merata, mulai
dari pemain muda, hingga pemain senior, dari berbagai lini.
“Bukan
hanya yang muda –muda saja. Namun beberapa pemain senior juga diminati untuk
dipinjam,” pungkas Ruddy.
Hal
ini rupanya berbanding lurus dengan keinginan Aji Santoso untuk melakukan perombakan
tim pada putaran kedua. Sebelumnya Ruddy Widodo menegaskan perombakan akan
dilakukan dengan skema meminjamkan pemain yang tenaga nya dinilai sudah tidak
dibutuhkan lagi.
Hanya
saja soal siapa –siapa yang akan ‘keluar’ dari tim pada bursa transfer kali
ini, Arema baru akan mengumumkannya setelah tim menjalani laga away ke kandang
Semen Padang Jumat, (21/07).