Jelang Lawan Persib, Arema FC Resmi Istirahatkan Pelatih Eduardo Almeida


Fokusmalang.com – Kebersamaan Eduardo Almeida bersama Arema FC berakhir sudah, setelah manajemen Singo Edan resmi mengistirahatkan pelatih asal Portugal tersebut, setelah Arema FC bermain imbang 1-1 di lawan Barito Putera di Stadion Demang Lehman (04/09).

Manajer Arema FC Ali Rifki memastikan bahwa keputusan ini merupakan hasil diskusi panjang jajaran pimpinan dan manajemen Arema, setelah dalam beberapa pertandingan terakhir Dendi Santoso dkk masih belum mampu bermain konsisten.

“Keputusan ini resmi ditegaskan setelah semua jajaran pimpinan dan manajemen Arema FC bulat mengevaluasi kinerja pelatih kepala,” tegas Manajer Arema FC Ali Rifky dalam perjalanan pulang menuju Malang Senin (5/9/2022), seperti dikutip dari pernyataan pers resmi Singo Edan.

Dalam kesempatan ini, Ali menyampaikan rasa terimakasihnya, atas apa yang sudah dikerjakan oleh Eduardo Almeida selama satu musim lebih menangani Arema FC.

Sebagai penggantinya, untuk sementara manajemen akan menunjuk asisten pelatih Kuncoro, yang akan dibantu oleh asisten pelatih yang lain.

“Sebagai pengganti Almeida  manajemen menunjuk Coach Kuncoro sebagai caretaker untuk menghandle tim bersama asisten coach yang lain,” ungkapnya.

Ali Rifki menambahkan, meskipun tidak mudah, namun keputusan untuk tidak lagi menggunakan tenaga Almeida, karena evaluasi berlapis yang dilakukan di tiap – tiap laga. Harapannya setelah ini, akan ada pencerahan di skuad Arema, sehingga Al Farizi dkk bisa kembali ke peforma terbaik mereka.

 “Refresh ini penting agar tim kembali on the track dijalur target yang dicanangkan manajemen yakni setiap laga adalah final dan raih poin maksimal,” tegasnya.

Sebelumnya, tuntutan agar Eduardo Almeida mundur sudah lantang disuarakan Aremania, sejak awal kompetisi. Desakan tersebut semakin gencar, setelah Singo Edan ditundukkan Persija Jakarta di Stadion Kanjuruhan 0-1. 

Tantangan berat akan langsung dihadapi oleh Kuncoro dan tim pelatih lain nya. Karena akhir pekan ini Singo Edan akan ditantang Persib Bandung, yang juga baru saja mengalami pergantian pelatih dari Robert Rene Albert ke Luis Milla.

 

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »