Emas Pertama Kota Malang Dipersembahkan Aqilah dari Taekwondo

 



Medali emas pertama bagi Kota Malang di ajang Porprov Jatim VIII 2023, akhirnya didapatkan pada hari ke-2 pertandingan cabang olahraga taekwondo yang digelar di Kabupaten Jombang, Selasa (05/09). Emas perdana bagi Bhumi Arema dipersembahkan taekwondoin putri Aqilah Putri Azza dari kelas kyorugi putri F-57.


Aqilah berhasil mendapatkan medali emas, setelah di babak final menundukkan lawannya yang berasal dari Kabupaten Malang. Kemenangan ini sendiri langsung disambut gempita oleh Aqilah dan seluruh ofisial taekwondo yang hadir di arena pertandingan. 


Menurut Aqilah laga final ini tidak mudah. Apalagi di Porprov sebelumnya (2022) langkahnya hanya terhenti di babak perempatfinal. Sehingga ia mengungkapkan sempat merasa tegang dan grogi sebelum bertanding di partai puncak. Apalagi ini merupakan peluang emas perdana bagi Kota Malang.


“Untuk pertandingan porprov sendiri, ini proprov kedua saya. Tantangan terbesar adalah  dikarenakan lawan saya juga bagus mainnya. Agak deg-degan juga sih. Tp saya mendengarkan apa kata pelatih saya. Saya tidak mungkin berhasil tanpa arahan dari pelatih,” ungkap alumnus SMAN 7 Malang ini.



Atas hasil emas tersebut, Aqilah merasa sangat bangga dan berharap torehannya di Porprov Jatim VIII, akan menjadi motivasi bagi para atlet lain yang akan berlaga untuk bisa meraih hasil terbaik bagi Kota Malang. 


“Saya bangga bisa mewakili kota malang di ajang porprov VIII kali ini. Dan alhamdulillah atas hasil.yg sudah kami raih.

Hasil.tersebut juga atas berkat bimbingan para sabeumnim dan suport dari KONI Kota malang juga .Tak lupa kami panjjatkan puji syukur yg tak terhingga  kepada Allah SWT yang mana telah memberikan kesempatan kpd saya utk mendapatkan medali emas kali ini. Terima kasih juga kepada kedua orang tua saya jg keluarga yg selalu mendukung saya,” ucap remaja putri yang kini tengah mengejar cita – cita menjadi anggota Polwan atau TNI tersebut.


Hingga Selasa (05/09) sore, Kota Malang sudah mengumpulkan 1 medali emas, 2 medali perak, dan  8 perunggu. Jumlah tersebut diperkirakan akan bertambah, karena Rabu (06/09) cabor taekwondo, masih akan melangsungkan pertandingan. 


Share this

Related Posts

Previous
Next Post »